Download Skripsi Administrasi Pendidikan PDF (KONTRIBUSI KEMAMPUAN KERJA DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP KINERJA KEPALA TATA USAHA)
Judul Skripsi:
KONTRIBUSI KEMAMPUAN KERJA DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP KINERJA KEPALA TATA USAHA SMP NEGERI DI KOTA BANDUNG
Abstrak:
Efektivitas sekolah dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya adalah kualitas Kepala Tata Usaha Sekolah. Kepala Tata Usaha Sekolah merupakan unsur pendukung pembelajaran di sekolah dalam memberikan layanan administrasi pendidikan sehingga kegiatan belajar mengajar berjalan kondusif. Berdasarkan hal itu penelitian ini diarahkan untuk mengkaji tentang bagaimana kontribusi kemampuan kerja dan motivasi berprestasi terhadap kinerja Kepala Tata Usaha SMP Negeri di Kota Bandung. Hipotesis penelitian ini adalah: 1) Kemampuan kerja berkontribusi secara signifikan terhadap kinerja Kepala Tata Usaha SMP Negeri di Kota Bandung, 2) Motivasi berprestasi berkontribusi secara signifikan terhadap kinerja Kepala Tata Usaha SMP Negeri di Kota Bandung, dan 3) Kemampuan kerja dan motivasi berprestasi berkontribusi signifikan secara simultan terhadap kinerja Kepala Tata Usaha SMP Negeri di Kota Bandung. Penelitian menggunakan metode kuantitatif, pengolahan data menggunakan bantuan statistik. Teknik sampling menggunakan stratified random sampling, yakni sebanyak 30 orang Kepala Sekolah SMP Negeri di Kota Bandung sebagai data primer dan 30 Orang Kepala Tata Usaha sebagai data sekunder. Data diperoleh melalui studi dokumentasi dan angket sesuai dengan kisi-kisi penelitian. Analisis data menggunakan metode deskriptif dengan teknik Weighted Means Scored (WMS). Uji hipotesis menggunakan analisis korelasi sederhana, uji analisis korelasi ganda, dan analisis regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Kemampuan kerja Kepala Tata Usaha SMP Negeri di Kota Bandung berada pada kategori tinggi; (2) Motivasi berprestasi Kepala SMP Negeri di Kota Bandung berada pada kategori tinggi; (3) Kinerja Kepala Tata Usaha SMP Negeri di Kota Bandung berada pada kategori tinggi.; (4) Terdapat kontribusi positif dan signifikan antara kemampuan kerja terhadap kinerja Kepala Tata Usaha SMP Negeri di Kota Bandung dengan kategori kuat; (5) Terdapat kontribusi yang positif dan signifikan antara motivasi berprestasi terhadap kinerja Kepala Tata Usaha SMP Negeri di Kota Bandung dengan kategori kuat; dan (6) Terdapat kontribusi positif dan signifikan antara kemampuan kerja dan motivasi berprestasi terhadap kinerja Kepala Tata Usaha SMP Negeri di Kota Bandung dengan kategori kuat. Rekomendasi bagi Kepala Tata Usaha Sekolah agar meningkatkan kemampuan teknik operasional khususnya dalam penguasaan TIK. Bagi sekolah agar memberikan motivasi bagi Kepala Tata Usaha Sekolah untuk mengembangkan diri melalui studi lanjut dan Diklat. Bagi instansi terkait, misalnya lembaga Diklat, Perguruan Tinggi, dan para pemerhati pendidikan lainnya agar terus berupaya menciptakan model dan metode yang tepat untuk pengembangan Kepala Tata Usaha Sekolah. Bagi peneliti, penelitian ini dapat dijadikan studi awal untuk pengembangan lebih lanjut dengan metode, teknik, dan subjek yang berbeda.
Link Download:
Text T_ADP_1009535_TITLE.pdf Download (463Kb) | Preview | |
Text T_ADP_1009535_ABSTRACK.pdf Download (257Kb) | Preview | |
Text T_ADP_1009535_TABLE OF CONTENT.pdf Download (192Kb) | Preview | |
Text T_ADP_1009535_CHAPTER1.pdf Download (364Kb) | Preview | |
Text T_ADP_1009535_CHAPTER2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (682Kb) | |
Text T_ADP_1009535_CHAPTER3.pdf Download (652Kb) | Preview | |
Text T_ADP_1009535_CHAPTER4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (784Kb) | |
Text T_ADP_1009535_CHAPTER5.pdf Download (186Kb) | Preview | |
Text T_ADP_1009535_BIBLIOGRAPHY.pdf Download (390Kb) | Preview |
Download Skripsi Administrasi Pendidikan PDF (KONTRIBUSI KEMAMPUAN KERJA DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP KINERJA KEPALA TATA USAHA)
4/
5
Oleh
Oe'