Wednesday, April 2, 2014

Download Skripsi Pendidikan Seni Tari Gratis pdf (SENI PERTUNJUKAN REOG PONOROGO)

Download Skripsi Pendidikan Seni Tari Gratis pdf (SENI PERTUNJUKAN REOG PONOROGO)

Judul Skripsi:

SENI PERTUNJUKAN REOG PONOROGO DI PAGUYUBAN SINGO LODOYO CILOKOTOT DESA MARGAHAYU KABUPATEN BANDUNG

Abstrak:

Tujuan penelitian ini untuk mengangkat kesenian tradisionl, salah satuanya kesenian Reog Ponorogo. Adapun yang akan diteliti oleh peneliti mengenai “Seni Pertunjukan Reog Ponorogo Di Paguyuban Singo Lodoyo Cilokotot Desa Margahayu Kab. Bandung”.Dalam penelitian ini menggunakan metode deskritif analisis dengan pendekatan kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan mengenai: Pertama, masuknya budaya barat yang dengan kuat menyebar keseluruh wilayah, baik yang berdampak positif ataupun berdampak negatif, maka masyarakat perlu menyaringnya dalam hal menerima pengaruh budaya barat. Kita sebagai bangsa yang memiliki berbagai macam suku, budaya, dan seni tradisional yang didalamanya memiliki keunikan tersendiri, hal ini yang menjadi sebuah aset dan jati diri bangsa. Kesenian Reog Ponorogo tetap dapat menjaga eksistensi kelestarian hidupnya. Masyarakat Ponorogo yang menyebar baik untuk menetap ataupun bekerja tetap menjaga dan melestarikan seni tersebut dengan cara, menjadikan kesenian Reog Ponorogo sebagai pekerjaan, hiburan ataupun usaha pelestarian dalam bentuk perkumpulan atau sanggar. Kesenian Reog Ponorogo pun berbaur dengan budaya setempat yang tersebar ke berbagai wilayah baik di Indonesia atau pun mancanegara.Kedua, Kesenian Reog Ponorogo merupakan seni pertunjukan masyarakat Jawa yang di dalamnya terdapat unsur tari, drama dan musik dan disajikan dalam bentuk sendratari.Ciri khas serta hal-hal mengenai kesenian Reog Ponorogo yang terdapat di Paguyuban Singo Lodoyo tidak keluar dari aslinya. Dalam struktur pertunjukan diawali oleh penari Jatilan, Warok, Bujangganom, Klanaswandana, Singabarong kemudian arak-arakan apabila terdapat permintaan tari Jaipong maka akan ditambahkan yang diperoleh dari perkumplan lain yang bekerjasama. Struktuk gerak para pemain, menggunakan gerak yang disederhankan, terdapat gerakan-gerakan akrobatik dan berbahaya tetapi tanpa menggunakan ilmu mistis.Ketiga, masyarakan serta generasi penerus perlu menyadari bahwa seni tradisional merupakan aset bangsa yang penting dimana keunikan dan ciri khas bangsa terdapat dalam seni dan budaya tradisionalnya, untuk itu perlu menjaga dan melestarikan seni tradisi, sebelum sesuatu yang berharga milik kita direbut oleh negara lain.

Link Download:

[img]Text
S_SDT_0906420_TITLE.pdf 

Download (96Kb) | Preview
    [img]Text
    S_SDT_0906420_ABSTRACT.pdf 

    Download (195Kb) | Preview
      [img]Text
      S_SDT_0906420_TABLE OF CONTENT.pdf 

      Download (148Kb) | Preview
        [img]Text
        S_SDT_0906420_CHAPTER 1.pdf 

        Download (232Kb) | Preview
          [img]Text
          S_SDT_0906420_CHAPTER 2.pdf
          Restricted to Staf Perpustakaan 

          Download (308Kb)
            [img]Text
            S_SDT_0906420_CHAPTER 3.pdf 

            Download (251Kb) | Preview
              [img]Text
              S_SDT_0906420_CHAPTER 4.pdf
              Restricted to Staf Perpustakaan 

              Download (1471Kb)
                [img]Text
                S_SDT_0906420_CHAPTER 5.pdf 

                Download (246Kb) | Preview
                  [img]Text
                  S_SDT_0906420_BIBLIOGRAPHY.pdf 

                  Download (210Kb) | Preview
                    [img]Text
                    S_SDT_0906420_APPENDIX.pdf
                    Restricted to Staf Perpustakaan 

                    Download (231Kb)

                    Artikel Terkait

                    Download Skripsi Pendidikan Seni Tari Gratis pdf (SENI PERTUNJUKAN REOG PONOROGO)
                    4/ 5
                    Oleh

                    Berlangganan

                    Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email