Wednesday, September 4, 2013

Download Skripsi Manajemen Gratis (Pengaruh Pelayanan Pembayaran Klaim)

Download Skripsi Manajemen Gratis (Pengaruh Pelayanan Pembayaran Klaim)


Perusahaan yang bergerak di bidang jasa yang fokus utamanya adalah kepuasan nasabah maka perusahaan dituntut untuk memaksimalkan layanan yang prima karena pada dasarnya adalah menjual jasa atau pelayanan kepada masyarakat. Kepercayaan masyarakat terhadap layanan yang diberikan kepada konsumen memberikan implikasi yang cukup besar terhadap keberhasilan pemasaran, karena sebagai organisasi yang bergerak di bidang jasa yang mempunyai tujuan untuk memperoleh kepuasan pelayanan para konsumennya.

Perusahaan yang bergerak di bidang jasa yang salah satunya adalah asuransi pada saat ini pemakaiannya semakin banyak diminati oleh masyarakat baik dari golongan bawah, menegah maupun golongan atas karena banyak fasilitas pelayanan yang ditawarkan sehingga dapat menarik minat masyarakat.

Kepuasan adalah perasaan senang atau kecewa seseorang yang muncul setelah membandingkan antara persepsi atau kesannya terhadap kinerja atau hasil suatu produk dan harapan-harapannya.

Reliability (keandalan) adalah kemampuan perusahaan untuk memberikan pelayanan sesuai yang dijanjikan secara akurat dan terpercaya. Wujudnya adalah pelayanan yang cepat, akurat, memuaskan dari Asuransi.

Responsiveness (ketanggapan) adalah suatu kemampuan untuk membantu memberikan pelayanan yang cepat (responsif) dan tepat kepada nasabah, dengan menyampaikan informasi yang jelas. Wujudnya adalah pelayanan tepat waktu, pelayanan dengan memberikan solusi yang tepat, pelayanan dalam kelancaran operasional Asuransi

Assurance (jaminan dan kepastian) adalah pengetahuan, kesopansantunan dan kemampuan para pegawai perusahaan untuk menumbuhkan rasa percaya para nasabah kepada perusahaan. Wujudnya adalah pelayanan yang meyakinkan dalam memahami dan mengatasi keluhan dengan memberi rasa aman.

Tangibles (bukti fisik) adalah penampilan dan kemampuan sarana dan prasarana fisik perusahaan dan keandalan lingkungan sekitarnya. Wujudnya adalah pelayanan dengan fasilitas yang memadai, fasilitas operasional yang lengkap, pelayanan dengan berpenampilan rapi dan profesional.

Empathy adalah memberikan perhatian yang tulus dan bersifat individual atau pribadi yang diberikan kepada para nasabah dengan berupaya memahami keinginan nasabah. Wujudnya adalah pelayanan yang ramah dan sopan, pelayanan yang tulus dan pelayanan yang penuh perhatian.

Klaim adalah suatu tuntutan atas suatu hak, yang timbul karena persyaratan dalam perjanjian yang ditentukan sebelumnya telah dipenuhi. Klaim Asuransi Jiwa adalah suatu tuntutan dari pihak Pemegang polis kepada pihak Asuransi, atas sejumlah pembayaran Uang Pertanggungan (UP) atau Nilai Tunai yang timbul karena syarat-syarat dalam perjanjian asuransinya telah dipenuhi.

Pembayaran klaim berhubungan erat dengan kepuasan nasabah. Apabila pembayaran klaim dilakukan oleh perusahaan dengan tepat waktu dan dengan persyaratan yang mudah, maka nasabah akan merasa puas dengan pelayanan yang diberikan Asuransi.

Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian berupa skripsi dengan judul : “Pengaruh Pelayanan Pembayaran Klaim Terhadap Tingkat Kepuasan Nasabah Pada AJB Bumi Putera 1912 Kantor Cabang Sragen”.


Password: YbMa3MI4


Artikel Terkait

Download Skripsi Manajemen Gratis (Pengaruh Pelayanan Pembayaran Klaim)
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email