Sunday, March 30, 2014

Skripsi Pendidikan Bahasa Indonesia (MODEL CALLA (COGNITIVE ACADEMIC LANGUAGE LEARNING APPROACH) DALAM MEMBACA INTENSIF TEKS ESAI)

Skripsi Pendidikan Bahasa Indonesia (MODEL CALLA (COGNITIVE ACADEMIC LANGUAGE LEARNING APPROACH) DALAM MEMBACA INTENSIF TEKS ESAI)

Judul Skripsi:

KEEFEKTIFAN MODEL CALLA (COGNITIVE ACADEMIC LANGUAGE LEARNING APPROACH) DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA INTENSIF TEKS ESAI

Abstrak:

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya kemampuan membaca intensif dalam kehidupan dan pembelajaran pada siswa untuk memperoleh berbagai informasi serta pengetahuan. Kesulitan siswa dalam memahami wacana akan membuat siswa sulit untuk menangkap makna yang tertuang dalam wacana tersebut. Data menunjukkan bahwa siswa di Indonesia memiliki minat membaca rendah, hal ini menunjukkan pula kemampuan memahami teks yang rendah. Hal tersebut dialami pula oleh siswa kelas XI SMA Laboratorium Percontohan UPI. Di sisi lain, penerapan model pembelajaran diharapkan dapat membantu siswa untuk mempermudah memahami wacana. Model pembelajaran Cognitive Academic Language Learning Approach (CALLA) merupakan salah satu model pembelajaran yang dapat membantu siswa untuk meningkatkan kemampuan akademik siswa dalam berbahasa. Untuk itulah, penelitian ini berjudul “Keefektifan Model Cognitive Academic Language Learning Approach (CALLA) dalam Pembelajaran Membaca Intensif Teks Esai”. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu dengan desain one group pretest posttest design untuk membuktikan keefektifan penggunaan model CALLA dalam membaca intensif teks esai yang diterapkan pada siswa kelas XI IPA 2 SMA Laboratorium Percontohan UPI sebanyak 27 siswa. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan kemampuan siswa yang signifikan dalam membaca intensif teks esai. Signifikansi tersebut berdasarkan perhitungan nilai rata-rata sebelum (pretest) dan setelah (posttest) penerapan model pembelajaran CALLA pada pembelajaran membaca intensif siswa dengan taraf signifikansi 95% (α=0,05). Nilai rata-rata pretest sebesar 66,0741 dan posttest sebesar 70,1859. Signifikansi didapatkan dari hasil perhitungan uji-test. Hasil yang didapat sebesar sig. 0,029 yaitu lebih kecil dari α (0,05). Oleh karena itu, terdapat perbedaan yang signifikan antara sebelum dan setelah diterapkan model CALLA pada pembelajaran membaca intensif teks esai.

Link Download:

[img]Text
S_IND_0809313_Title.pdf 

Download (469Kb) | Preview
    [img]Text
    S_IND_0809313_Abstract.pdf 

    Download (292Kb) | Preview
      [img]Text
      S_IND_0809313_Table_of_Content.pdf 

      Download (333Kb) | Preview
        [img]Text
        S_IND_0809313_Chapter1.pdf 

        Download (335Kb) | Preview
          [img]Text
          S_IND_0809313_Chapter2.pdf
          Restricted to Staf Perpustakaan 

          Download (451Kb)
            [img]Text
            S_IND_0809313_Chapter3.pdf 

            Download (539Kb) | Preview
              [img]Text
              S_IND_0809313_Chpater4.pdf
              Restricted to Staf Perpustakaan 

              Download (499Kb)
                [img]Text
                S_IND_0809313_Chapter5.pdf 

                Download (273Kb) | Preview
                  [img]Text
                  S_IND_0809313_Bibilography.pdf 

                  Download (313Kb) | Preview
                    [img]Text
                    S_IND_0809313_Appendix.pdf
                    Restricted to Staf Perpustakaan 

                    Download (972Kb)

                    Artikel Terkait

                    Skripsi Pendidikan Bahasa Indonesia (MODEL CALLA (COGNITIVE ACADEMIC LANGUAGE LEARNING APPROACH) DALAM MEMBACA INTENSIF TEKS ESAI)
                    4/ 5
                    Oleh

                    Berlangganan

                    Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email